PS Polri bakal diperkuat beberapa pemain eks timnas U-19 saat berlaga di turnamen Bhayangkara Cup yang akan berlangsung 17 Maret-3 April 2016. PS Polri sendiri akan diperkuat pemain jebolan Timnas U 19 seperti Putu Gede Juni Antara, Ilhamnudin Armain, Muchlis Hadi dkk.
Ketua Panitia Pelaksana Bhayangkara Cup, Irjen Pol Condro Kirono saat bertemu dengan Menpora Imam Nahrawi di lantai 10 kantor Kemenpora, Jakarta, Senin (14/03/2016) malam mengatakan, setelah turnamen selesai para pemain muda tersebut bakal menjadi anggota polisi.
“Dan kami tidak menutup kemungkinan untuk menerima mereka menjadi anggota polisi setelah turnamen ini,” kata Condro Kirono.
Menpora Imam Nahrawi pun langsung menyambut baik rencana tersebut.
“Saya senang PS Polri bisa merekrut pemain-pemain muda jebolan Timnas U 19, apalagi ada peluang bagi mereka masuk menjadi anggota Polisi,” kata Menpora. (*)
Sumber : http://bali.tribunnews.com/
Related Posts :
Hadir Di Kelas Tapi Sudah Meninggal
Aneh Di Dunia
Seorang anak yang sebelumnya bermimpi tentang terdapat 4 buah peti jenasah warna merah di halaman rumahnya dan mimpi ber… Read More...
Gempa Berpotensi Tsunami, Warga Mentawai Ngungsi ke Perbukitan
Gempa Berpotensi Tsunami
Gempa Berpotensi Tsunami, Warga Mentawai Ngungsi ke Perbukitan - Gempa berkekuatan 8,3 Skala Richter (SR) meng… Read More...
Heboh, Ular Berkepala Manusia di Pamekasan
Heboh, Ular Berkepala Manusia di Pamekasan
Heboh, Ular Berkepala Manusia di Pamekasan - Ribuan warga di Pamekasan, Jawa Timur, Senin … Read More...
Jadwal DA3 : Peserta Konser Final D’Academy 3 Top 20 Jumat, 4 Maret 2016
Jadwal DA3 : Peserta Konser Final D’Academy 3 Top 20 Jumat, 4 Maret 2016. Konser final D’Academy 3 Top 20 kembali akan digelar pada Jum… Read More...
Di Usia Berapa Orang Bakal Merasa Bahagia Sepenuhnya?
Jajak pendapat yang dilakukan di London, Inggris, menghasilkan sebuah data mengenai kapan masyarakat di sana benar-benar merasa bahagi… Read More...
0 Response to "Woaww, Putu Gede Bakal Dihadiahi Jadi Polisi"
Posting Komentar